PELATIH Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez memastikan beberapa pemain yang sebelumnya rutin dimainkan bakal diistirahatkan saat Maung Bandung menjamu Mitra Kukar dalam lanjutan Liga 1 musim 2018 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu (08/04/2018) nanti.
Tapi sejauh ini, Gomez baru bisa memastikan tiga nama yang bakal diistirahatkan. Di antaranya Febri Hariyadi, Wildansyah dan Tony Sucipto. Nama terakhir, belakangan jadi sorotan bobotoh terutama di media sosial karena dianggap jadi salah satu titik lemah Persib ketika dikalahkan Sriwijaya FC dengan skor 1-3 di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Minggu (01/04/2018).
Kala itu, Tony tak bisa mengantisipasi pergerakan Marckho Sandy yang dengan leluasa menerima umpan dari Makan Konate hingga sukses menjebol gawang Persib di menit 49 sekaligus membalikan keadaan jadi 2-1 setelah sebelumnya Esteban Vizcarra mencetak gol penyeimbang.
Gol ketiga Sriwijaya FC lewat Manuchekhr Dzhalilov di menit 67, juga diawali dari pergerakan Vizcarra di sektor kiri pertahanan Persib yang jadi tanggungjawab Tony. Pemain naturalisasi tersebut kemudian mengirim umpan kepada Dzhalilov yang dengan jitu menyontek bola dan mengelabui kiper Persib, I Made Wirawan.
Berbeda dengan Wildansyah yang diistirahatkan karena cedera dan Febri karena kondisi kesehatannya menurun akibat terserang demam. Gomez tak menjelaskan alasan dirinya mengistirahatkan Tony. Sementara satu pemain lagi yang sebelumnya jadi pilihan di skuat utama dan akan ditepikan, Gomez belum bisa memastikannya.
"Wildansyah tidak akan bermain di pertandingan nanti karena dia mendapat cedera. Febri juga sepertinya tidak akan main karena dua hari ini dia sakit. Selain itu, Tony juga tidak akan main. Satu pemain lainnya masih akan kita lihat," ungkap Gomez seperti dilansir liputan6.com, Jumat (06/04/2018).
Gomez menyatakan sudah menyiapkan para pemain yang akan menggantikan peran tiga pemain tersebut. Di posisi bek kiri yang biasanya ditempati Tony, Gomez memproyeksikan Ardi Idrus. Untuk pengganti peran Wildansyah, kemungkinan pilihannya jatuh kepada Al Amin Syukur Fisabilillah.
"Saya rasa itu bagus, karena mereka (Sabil dan Ardi) profesional, mereka juga sudah berlatih dengan baik. Namun saya harap mereka bisa bermain dengan baik," kata Gomez seperti dilansir tribunnews.com, Jumat (06/04/2018).
Sumber : Ucnews.com